Pages

Kamis, 08 November 2012

Perilaku Ramah Lingkungan

Oleh Ricky P. Ramadhan (1005495), Pendidikan Geografi UPI 2010 A

1. Video Shooting

LATAR BELAKANG:
Melihat kondisi lingkungan yang masih semrawut, dibutuhkan kesadaran berbagai pihak untuk dapat memperhatikan kondisi lingkungan. selain upaya dari pemerintah untuk dapat membangun kondisi lingkungan hidup lebih baik, perlu juga kita sebagai masyarakat menjaga lingkungan ini agar lebih baik.
DESKRIPSI:
Ide/Video ini merupakan wujud nyata mediasi, publikasi dan persuasi kepada masyarakat agar bersama-sama membangun kesadaran dan kepedulian menjaga lingkungan hidup ini. terdapat beberapa cuplikan perilaku sehari-hari yang sangat simpel yang dapat diaplikasikan di masyarakat sebagai upaya menjaga lingkungan hidup kita.
2. Foto
Menunggu Pelanggan
DESKRIPSI:
Merupakan potret sore hari di Jalan Gegerkalong. memperlihatkan pangkalan ojek termasuk para pengojek yang sedang menunggu pelanggan. kondisi dan situasi seperti ini merupakan bentuk penyesuaian manusia pada lingkungannya. dimana Jalan Gegerkalong yang panjang dan kecil terdapat banyak perumahan. tidak ada angkot yang melintas di daerah tersebut. oleh karena itu peluang sebagai penyedia jasa transportasi (ojek) dimanfaatkan oleh warga sekitar untuk membantu mobilisasi / transportasi warganya. (Jl. Gegerkalong, Bandung)

Memancing Sampah
DESKRIPSI:
Merupakan potret siang hari di tepi sungai ketika seorang laki-laki paruh baya memancing di pinggir Sungai Cikapundung yang penuh dengan sampah. gambaran ini merupakan contoh dari manusia yang belum bisa beradaptasi dengan lingkungannya. kemungkinan bapak ini ingin terus melakukan hobinya memancing di sungai, namun ia tidak menyadari atau tidak paham dengan kondisi sekitar sungai yang sebetulnya sudah jauh dari syarat hidup ikan. jadi kegiatan bapak ini hanya sia-sia saja. (Jl. Asia Afrika, Bandung)


Hidup dari Sampah
DESKRIPSI:
Merupakan potret siang hari di Daerah Siliwangi dibawah jalan raya. seorang laki-laki sedang memilah sampah. gambar ini merupakan contoh dari penyesuaian hidup masyarakat yang memanfaatkan peluang sekecil apapun untuk dapat menopang hidupnya. walaupun hidup di daerah kumuh dan mengais sampah, namun ia tetap melakukan pekerjaan tersebut sebagai upayanya untuk terus hidup dan beradaptasi dengan lingkungan sosial sekitar. (Jl. Siliwangi, Bandung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar